Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Atasi Polusi Ibu Kota: ASN WFH Selama 2 Bulan hingga Diminta Pakai Transportasi Umum

Atasi Polusi Ibu Kota: ASN WFH Selama 2 Bulan hingga Diminta Pakai Transportasi Umum

ASN DKI Jakarta WFH mulai 21 Agustus hingga 21 Oktober

Aparatur Sipil Negara (ASN) DKI Jakarta akan mulai menerapkan sistem kerja Work from Home (WFH) atau bekerja dari rumah mulai Senin, 21 Agustus 2023 besok.

Langkah tersebut diambil akibat isu polusi udara Ibu Kota yang semakin hari semakin memburuk bersamaan dengan belum tersedianya solusi yang efektif untuk mengatasinya.

Penerapan pelaksanaan WFH selama 2 bulan ke depan

Namun dalam pelaksanaannya, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memberi penjelasan terkait mekanismenya.

Adapun dalam pelaksanaannya, Heru Budi menjelaskan para ASN akan langsung diawasi oleh masing-masing pimpinan pada jam-jam tertentu melalui sebuah video conference atau call.

“Pengawasannya gampang, jadi saya minta kepada atasan langsung, misalnya jam sepuluh, jam dua, atau jam empat video call,” kata Heru kepada wartawan di Jakarta, Minggu, 20 Agustus 2023.

Heru menjelaskan penerapan sistem kerja WFH kepada para ASN dengan implementasi 50:50 ini berlaku selama dua bulan ke depan.

Wfh Working From Home GIF - Wfh Working From Home Cats Ruin Everything -  Discover & Share GIFs

Tujuan agar di rumah saja dan tidak kemana-mana selama jam kerja

Mulai dari 21 Agustus hingga 21 Oktober 2023, Heru Budi menegaskan para Apartur Sipil Negara ditugaskan untuk bekerja dari rumah dan tidak pergi kemana-mana selama jam kantor.

“WFH itu bagi ASN dan dia bekerja di rumah, tujuannya apa? Biar nggak mondar-mandir dan dia tidak boleh juga ke mana-mana,” imbuhnya.

Tidak semua ASN terapkan kebijakan kerja dari rumah

Pj Gubernur DKI Jakarta menjelaskan kebijakan WFH ini tidak berlaku bagi para ASN yang melakukan pelayanan secara langsung.

ASN yang bertugas untuk melayani secara langsung seperti di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), puskesmas, Satpol PP, Dinas Perhubungan, pelayanan di kelurahan, dinas penanggulangan kebakaran dan penyelamatan, dll.

ASN diminta pakai transportasi umum sebagai solusi lain

Tak hanya mengandalkan kebijakan WFH, anggota Komisi B DPRD M Taufik Zoelkifli meminta ASN DKI Jakarta untuk menggunakan transportasi publik saat beraktivitas.

“ASN diwajibkan pakai transportasi publik saja seperti TransJakarta, angkot JakLingko, MRT, dan LRT,” kata Taufik seperti yang dikutip dari Antara, Minggu, 20 Agustus 2023.

Menurut Taufik, langkah tersebut bisa jadi solusi untuk menekan polusi udara di Ibu Kota.

Hal tersebut seiringan dengan semakin bertambahnya pilihan moda transportasi dengan jumlah armada dan rute yang diperbanyak.

ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Kendaraan terjebak macet di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (1/8/2023). Badan Pusat Statitstik (BPS) menyatakan inflasi Juli 2023 mencapai 3,08 persen secara tahunan (year on year) dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 115,24 persen. Penyumbang inflasi terbesar pada Juli 2023 adalah kelompok transportasi yang mencatatkan inflasi sebesar 9,58 persen (yoy), dan memberikan andil sebesar 1,17 persen terhadap inflasi umum. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc.

Let uss know your thoughts!

Courtesy of ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id