Apple Bakal Perkenalkan iPhone 13 Pada 14 September, Begini Bocoran Spesifikasinya!
Kabarnya akan ada empat model yang akan diperkenalkan
Apple bakal meluncurkan iPhone 13 pada 14 September mendatang di gelaran Apple Event pukul 13.00 waktu setempat.
Kabarnya, di kesempatan tersebut Apple akan mengumumkan empat model sekaligus; versi biasa, mini, Pro dan Pro Max.
We’re California Streaming on September 14th. See you real soon. 🏞 #AppleEvent pic.twitter.com/OjOvJFXlHd
— Greg Joswiak (@gregjoz) September 7, 2021
Baca juga: Bioskop di Jakarta Buka Mulai 14 September, Begini Syaratnya!
Bocoran spesifikasi iPhone 13
iPhone 13 dikabarkan akan punya model ukuran yang sama dengan iPhone 12. Selain itu, perangkat tersebut juga bakal tetap memiliki notch di atas layar namun dengan ukuran yang lebih kecil.
Dari segi dapur pacu, perangkat tersebut diperkuat dengan chip A15 Bionic yang diklaim lebih hemat energi dengan performa yang lebih tinggi.
Soal penyimpanan, perangkat ini punya kapasitas sebesar 1 TB dengan ram 8gb. Sementara untuk kapasitas baterai, perangkat tersebut juga akan lebih besar daripada versi pendahulunya, yakni 4.352 mAh.
Nantinya, perangkat ini akan tersedia untuk pre-order pada 17 September mendatang, sementara penjualan perdananya akan bergulir pada 24 September.
Baca juga: New Zealand Uji Coba Salurkan Listrik Tanpa Kabel, Canggih!
Bukan cuma iPhone 13
Bukan cuma iPhone 13, Apple juga akan memperkenalkan lini perangkat baru.
Seri Apple Watch dan AirPods baru akan diumumkan ke publik dengan desain baru.
Selain itu akan ada pula MacBook Pro14-inci dan 16-inci yang dilengkapi dengan chip baru dan slot kartu SD.
Apa rilisan Apple yang paling lo tunggu? Tell us in the comments below!