Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

📱13 Aplikasi untuk Edit Instastory, Suka yang Mana?

📱13 Aplikasi untuk Edit Instastory, Suka yang Mana?

Orang-orang kini semakin banyak menggunakan instagram karena salah satu fiturnya. Apalagi kalau bukan instastory. Yap, fitur ini menjadi favorit lantaran pengguna bisa merekam kegiatan sehari-hari. Menariknya lagi, ada beragam filter dan stiker yang menghiasi stories. 

Kalau kalian bosan dengan stories yang itu-itu saja, ada yang bisa dilakukan nih. Adalah dengan menggunakan aplikasi tambahan. Yuk deh kita lihat sama-sama apa aja aplikasi yang bisa dipakai. 

Canva 

instastory
Via: JurnalApps

Aplikasi pertama yang dapat dipakai adalah Canva. Yap, aplikasi satu ini punya banyak template menarik yang bisa dipilih. Di sini kalian bisa menyematkan ikon, mengunggah foto, menambahkan teks, menggabungkan foto menjadi kolase, dan masih banyak lagi. Kalian bisa mencobanya via PC, android, dan juga iOS. 

Unfold 

instastory
Via: Irish News

Ada lagi aplikasi supaya instastory kalian lebih menarik. Adalah Unfold yang tampilannya menonjolkan kesan minimalis. Jadi, meski terlihat sederhana, instastory kalian bakal menarik perhatian. Namun sayangnya, Unfold ini hanya menyediakan template yang tidak terlalu banyak. 

StoryArt 

instastory
Via: Apk Monk

Selanjutnya ada StoryArt yang banyak dipakai oleh pengguna instagram. Kelebihan dari aplikasi ini adalah mempunyai lebih dari 200 template instastory. Kemudian, pengguna juga bis menambahkan efek desain dan membubuhkan tulisan dengan berbagai font yang bisa dipilih sesuai selera. Bahkan, setiap minggunya, ada banyak template baru yang ditambahkan. 

Hypetype 

instastory
Via: Postgrain

Untuk kalian yang ingin menambahkan teks dengan gaya berbeda, bisa pilih Hypetype. Di sini kalian bisa menambahkan tulisan animasi pada template. Untuk font hurufnya pun juga banyak pilihan. Dengan menggunakan aplikasi tambahan ini, instastory kalian bakal menjadi lebih estetik. 

Inshot 

instastory
Via: Downzen

Berikutnya ada Inshot yang juga banyak diminati. Pada aplikasi ini pengguna bisa mengedit foto dan video. Untuk foto, ada penambahan filter, latar belakang, stiker, teks, bingkai, dan kolase. Sedangkan video, ada fitur untuk menambahkan suara, memotong video, dan masih banyak lagi. Aplikasi yang bisa edit video musik satu ini sudah tersedia untuk Android dan iOS. 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id