Agnez Mo Kenang Masa Kecil, Bangga Masuk Billboard Adult R&B
Agnez Mo torehkan prestasi lewat lagu “Patience“
Lagi-lagi, Agnez Mo kembali dengan prestasinya yang bikin kita semua bangga.
Setelah perilisan single terbarunya, “Patience“, lagu tersebut langsung mencetak berbagai prestasi, termasuk jadi bagian chart global.
Lewat postingannya di Instagram, penyanyi asal Indonesia itu memamerkan pencapaiannya di tangga lagu Billboard Adult R&B New and Active.
Lagu “Patience” masuk ke chart global tersebut, bersanding dengan “Have Mercy” dari Chloe Bailey dan sejumlah artis internasional lainnya.
.@AgnezMo’s comeback single ‘Patience’ has reached Top 30 on Mediabase US Urban/ R&B radio.
Congratulations! 🍾 pic.twitter.com/qzSLq0AGBf
— Spin or Bin Music (@spinorbinmusic) March 10, 2022
Masuk ke Top 30 US Urban Radio
Sejak perilisannya 11 Februari lalu, “Patience” langsung emlesat ke peringkat pertama iTunes Chart Indonesia.
Kembalinya Agnez Mo memang jadi hal yang para penggemarnya nantikan. Buktinya, hanya dalam tiga minggu, lagu tersebut jadi salah satu primadona radio di Amerika Serikat.
“Patience” masuk 30 besar lagu R&B yang paling banyak radio Amerika Serikat putar.
Menurut postingannya, lagu tersebut jadi 30 besar di radio AS dengan kenaikan 28 persen sejak minggu lalu.
Agnez Mo mengungkapkan rasa terima kasih dan harunya lewat foto-foto masa kecil yang ia bagikan di Instagram.
Agnez Mo kenang memulai karier sejak kecil
“Hey gadis kecil, siapa sangka kamu memulai semua ini saat masih muda, umur 6 tahun, Dan sekarang, kamu masuk the most added Adult R&B single dan lagumu masuk ke top 30 US Urban Radio dengan kenaikan 28% sejak minggu lalu,” tulis Agnez Mo lewat caption-nya.
Lewat postingan itu, ia membagikan beberapa foto masa kecilnya.
Mulai dari saat ia memegang piala, hingga saat ia jadi pembawa acara di program anak tahun 90-an, “Tralala Trilili“.
“Aku mau berterima kasih kepada kalian semua dan stasiun radio karena sudah menyukai lagunya.” lanjut penyanyi tersebut.
“Dan selalu inget, tak peduli apa yang ada di hidupmu, jangan lupa untuk menjadi baik, bahagia, dan bersyukur.” tutup Agnez Mo.
Congrats, queen!
Thoughts? Let us know!