Agnez Mo Buka Klinik Vaksinasi Covid-19 Gratis
Agnez Mo buka klinik vaksinasi Covid-19 gratis. Dalam proses pembanguna, dia juga dibantu oleh bapak baptisnya. Adapun kabar menggembirakan tersebut disampaikan langsung lewat akun Instagramnya.
Dalam unggahan itu, Agnez menyematkan tiga video beserta keterangan yang cukup mendetail.
Bukan cuman tempat vaksin, klinik yang dibangun Agnez Mo juga akan membagikan makanan gratis
Diketahui klinik vaksinasi Agnez Mo berlokasi di kawasan Ancol terbagi menjadi beberapa bagian. Mulai dari pendaftaran, ruang tunggu, skrining, ruang penyuntikan vaksin Covid-19, hingga ruangan lain.
“Program ini sudah berjalan cukup lama, tapi saya baru sadar bahwa saya belum sempat membagikannya pada Instagram,” tulisnya.
Agnez juga mengajak semua orang untuk segera mendaftarkan diri. “Segera dapatkan vaksin untuk Anda (secara gratis). Sangat mudah untuk menemukan kami,” lanjutnya.
Selain vaksin, klinik yang dibangun Agnez Mo juga akan membagikan makanan secara cuma-cuma bagi para penerima vaksin. Mereka bahkan juga turut membagikan sembako berupa telur dan mie instan.
“Kami sadar bahwa banyak masyarakat yang datang vaksin, berasal dari zona merah. Mereka datang ke Rumkitlap (rumah sakit lapangan), antre dari pagi, mungkin tidak sempat sarapan atau jualan untuk makan pagi mereka,” tulis Agnez Mo
Menariknya, Agnez juga memberikan ‘fasilitas istimewa’ bagi para member AGNation. Di mana para fans yang tedaftar bisa mendapatkan kesempatan utuk melakukan vaksinasi pada klinik tersebut.
” Tapi hanya untuk yang terdaftar. So please email: [email protected] to get yourself registered.” jelasnya.
-
Libur dan Cuti Bersama Diatur Ulang, Pelonjakan Kasus Covid-19 Jadi Alasan
-
Inti Bumi di Bawah Indonesia Miring, Kini Misterinya Terkuak!
-
Jalur Sepeda Permanen Sudirman-Thamrin Dibongkar, Kapolri Setuju!
—
KEREN KA AGNEZ!! GBU!!