Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Adidas x The Mandalorian: Hadirkan 9 Varian Sneakers

Adidas x The Mandalorian: Hadirkan 9 Varian Sneakers

Dalam rangka merayakan rilisnya musim kedua The Mandalorian, Adidas menampilkan sembilan sepatu dengan tema serial tersebut.

Serial ini juga sudah ditunggu-tunggu bagi para pecinta Star Wars sejak awal tahun 2020. Sebab, The Mandalorian merupakan serial live-action pertama di Star Wars.

Adidas x The Mandalorian

Serial bergenre sci-fi ini kemudian ditumpahkan ke dalam sembilan jenis sneakers dari Adidas. Dengan tone warna yang lumayan down to earth, membuat sneakers ini enak dilihat.

Seluruh sneakers yang dirilis ini pun mendapat inspirasi dari karakter The Mandalorian yang diperankan oleh Pedro Pascal.

adidas the mandalorian collaboration release details

Adidas Superstar digunakan dalam rilisan sepatu The Mandalorian kali ini. Tidak ada yang terlalu berbeda dari Superstar biasanya, hanya warna mint pada hampir seluruh bagian sepatu, tonguedan laces-nya.

adidas the mandalorian collaboration release details
via Hypebeast

Adidas NMD R1 ini merupakan gabungan warna creamy white pada upper leather dan perpaduan warna pastel lainnya dengan tema glory mint semakin menggambarkan Yoda sesungguhnya.

adidas the mandalorian collaboration release details
via Hypebeast

Adidas Top Ten Hi hadir dalam dua jenis colorway. Untuk jenis yang ini berisi perpaduan warna Glory Mint dengan warna merah dan coklat di bagian depan dan belakang sepatunya.

Meski memainkan tiga warna berbeda, sepatu ini tetap bernuansa tone down layaknya serial The Mandalorian.

adidas the mandalorian collaboration release details
via Hypebeast

Adidas Top Ten Hi ini terinspirasi dari Baby Yoda. Tergambar dari tongue yang terdapat logo Baby Yoda dan perpaduan warna yang digunakan. Mulai dari sentuhan coklat dan aksen hijau pada gazelle-nya, sampai warna peach ala-ala pastel.

adidas the mandalorian
via Hypebeast

Diselimuti warna coklat, NMD R1 ini terinspirasi dari The Mandalorian dengan earth tone-nya. Terdapat juga logo The Mandalorian yang ada di tongue sepatu ini.

adidas the mandalorian collaboration release details
via Hypebeast

Adidas Gazelle ini diselumuti warna hitam, dengan warna silver beserta corak di dalamnya. Sepatu ini terinspirasi dari karakter The Darksaber.

Uniknya, outsole sepatu ini terdapat scene dari The Darksaber yang sedang berdiri di atas batu.

adidas the mandalorian collaboration release details
via Hypebeast

NMD R1 ini terinspirasi dari armor pattern yang digunakan Mandalorian. Dominasi warna coklat menyelimuti hampir seluruh badan sepatu.

Terdapat juga corak senjata yang digunakan The Mandalorian di seluruh upper sepatunya dengan ada list di tengahnya.

adidas the mandalorian collaboration release details
via Hypebeast

Adidas ZX 2K Boost Mudhorn ini jadi salah satu sepatu yang digunakan sebagai bentuk penghormatan pada adegan pertarungan The Mandalorian dengan makhluk Mudhorn.

adidas the mandalorian collaboration release details
via Hypebeast

Adidas Nizza juga termasuk dalam varian rilisan The Mandalorian. Upper yang didominasi warna coklat, dengan tongue yang ada topeng Mandalorian-nya. Kemudian mulai dari midsole dipadukan dengan warna putih yang kontras.

_

Koleksi Adidas x The Mandalorian bisa Lo dapatkan 4 November 2020 mendatang di situs resmi mereka. Untuk harganya sendiri dibanderol seharga Rp 1 juta – Rp 2,2 juta.

Gimana tanggapan Lo tentang sepatu ini?

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id