Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Masyarakat Banyak yang Kalah dari Calo saat War Ticket Konser Coldplay, Pemerintah Malaysia Turun Tangan!

Masyarakat Banyak yang Kalah dari Calo saat War Ticket Konser Coldplay, Pemerintah Malaysia Turun Tangan!

The Power of Calo: banyak pembeli kalah saat ticket war

War tiket konser Coldplay telah berakhir, namun tak sedikit masyarakat Malaysia mengeluh karena tidak kebagian kuota.

Tidak sedikit masyarakat di sana yang mengeluhkan perihal hal ini ke media sosial pribadi.

Pemerintah turun tangan, panggil promotor konser Coldplay di Malaysia

Melansir The Star, Senin, 22 Mei 2023, penjualan tiket di Malaysia banyak menuai kritik. Para pembeli yang menggunakan cara legal diduga dikalahkan dengan calo yang hanya menyisakan sedikit kuota.

Bahkan pemerintah setempat tegas turun tangan dalam mengatasi permasalahan habisnya tiket konser hanya dalam hitungan menit.

Pemerintah Malaysia melalui Menteri Komunikasi dan Digital Fahmi Fadzil akan segera memanggil promotor yang bertanggung jawab, bahkan akan mengambil tindakan hukum jika diperlukan.

“Kami juga akan melihat ketentuan hukum yang ada, jika perlu kami akan mengambil tindakan,” ujar Fahmi Fadzil, sebagaimana yang dikutip dari The Star dari Kompas, Senin, 22 Mei 2023.

Kali ini Indonesia senasib dengan Malaysia

Hal tersebut adalah yang persisi dialami oleh warga Indonesia saat war ticket pada 17-19 Mei 2023 lalu agar bisa menonton konser band asal Inggris tersebut.

Banyak pihak yang beranggapan sulitnya mendapat kuota saat war ticket kemarin karena menjamurnya calo yang memborongnya.

Para calo dengan sengaja membeli tiket dalam jumlah banyak dengan menggunakan cara yang ilegal.

Salah satunya adalah dugaan para calo menggunakan mesin bot yang tentu saja cenderung lebih sulit untuk dikalahkan oleh kemampuan manusia.

Let uss know your thoughts!

Courtesy of Instagram/@coldplay

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id