Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ninja Xpress Tingkatkan Produktivitas Pelaku UKM Yogyakarta, Hadirkan Kolaborasi Better Goods dengan Pengrajin Kain Celup Tradisional

Ninja Xpress Tingkatkan Produktivitas Pelaku UKM Yogyakarta, Hadirkan Kolaborasi Better Goods dengan Pengrajin Kain Celup Tradisional

Ninja Xpress siap dukung UKM dengan berbagai program

Setelah kota Bandung, kini Ninja Xpress kembali dengan program dukungan UKM di kota Yogyakarta.

Program yang dihadirkan pun cukup variatif; mulai dari promosi menggunakan iklan Facebook/Instagram, penggunaan influencer untuk promosi produk, hingga menghadirkan kolaborasi brand lokal dengan sentuhan tradisional.

Baca juga: Ninja Xpress Dukung Pelaku UKM, Hadirkan Proyek Kolaborasi Bareng Saint Barkley

Ninja Xpress x USS Feed

Bekerja sama dengan USS Feed, Ninja Xpress menghadirkan Lokalisme; kampanye yang mempertemukan dan mempromosikan brand lokal dengan pengrajin tradisional.

Kolaborasi ini pun mempertemukan label sepatu asal Bandung Saint Barkley dengan Ridaka Tenun asal Pekalongan.

Selain itu, ada pula kolaborasi label minimalis Better Goods dengan pengrajin kain celup Tarum Bali.

Sementara dari Yogyakarta, keduanya mempertemukan brand spesialisasi aksesori etnik bernuansa edgy atau modern Kal Akkara, dengan pengrajin perak legendaris Yogyakarta HS Silver.

Kolaborasi tersebut menghasilkan empat produk yang memiliki makna tersendiri di setiap produknya, seperti Cincin Mandala, Cincin Lilit, Bangle Mandala, dan Bangle Lilit.

Baca juga: Sri Mulyani: Tahun 2045 Bakal Ada Banyak Orang Kesepian

Dukungan nyata untuk UKM

Untuk mendukung pelaku UKM, penyedia layanan logistik tersebut pun meluncurkan sejumlah program loyalitas Ninja Rewards, seperti Point Rewards, Creative Hub, Prima Benefit, Aksilerasi, dan Pinjaman Modal.

Di samping itu, terdapat Creative hub yang turut mendukung pelaku UKM lokal menghasilkan materi promosi produk dengan layanan gratis seperti foto produk, iklan di media sosial, kolaborasi bersama para influencer, hingga dukungan manajemen konten media sosial.

Menurut data BPS, di DIY ada lebih dari 500.000 UMKM yang tersebar di kabupaten dan kota, sejalan dengan data tersebut Ninja Xpress optimistis untuk bantu produktivitas dengan berbagai program yang kami miliki, dan diharap mampu membantu pelaku UKM untuk semakin produktif, dan berkembang lebih cepat,” ujar Andi Djoewarsa, CMO Ninja Xpress.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id