Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

🎬Selain Girl From Nowhere, Ini 6 Film dengan Genre Psychology Thriller

🎬Selain Girl From Nowhere, Ini 6 Film dengan Genre Psychology Thriller

Drama serial Girl From Nowhere sempat menjadi viral beberapa waktu lalu. Ini karena drama asal Thailand tersebut mempunyai alur cerita menarik dan karakter utamanya dibintangi oleh Kitty Chicha Amatayakul sebagai Nanno. Di sini, ia berperan menjadi karakter antagonis yang sangat memikat lelaki, tapi juga bikin merinding apabila ada yang menyakitinya. Nah, setelah nonton film satu ini, pasti banyak dari kamu yang penasaran apa ada film lain yang bergenre psychology thriller seperti ini. Ternyata, ada beberapa judul yang bisa kamu coba untuk tonton. Berikut judul-judulnya. 

  • Film serupa Girl From Nowhere – Deadly Illusions (2021) 

girl from nowhere
Via: 4Savvy

Di Netflix ada drama berjudul Deadly Illusions. Mengisahkan tentang seorang penulis bernama Marry. Pada suatu hari, ia dikejar waktu untuk menyelesaikan tulisannya. Oleh karena itu, agar anak-anaknya tidak terlantar, ia menyewa jasa pengasuh yang bernama Grace. Ketika Grace datang, semuanya terlihat baik-baik saja sehingga ia menjadi dekat dengan Marry. Namun, lama kelamaan Marry merasa bahwa ada yang tidak beres dari Grace. 

  • Film serupa Girl From Nowhere – Girl on The Train (2021) 

girl from nowhere
Via: The Indian Express

Kemudian ada Girl on The Train yang mengisahkan tentang Mira yang baru saja bercerai dengan Shekhar. Perceraian ini membuat batin Mira terguncang dan menjadikan dirinya sebagai pecandu alkohol yang akhirnya merusak hidupnya. Di suatu hari, ia melihat pasangan romantis di kereta yang sedang ia naiki. Bahkan, Mira melihatnya setiap hari yang ternyata membuat alter ego di dalam dirinya muncul. Hingga di suatu hari, salah satu dari pasangan tersebut menghilang secara tiba-tiba. Hal ini membuat para polisi menyelidiki Mira karena banyak sekali bukti-bukti mencurigakan yang mengarah padanya. 

  • Film serupa Girl From Nowhere – The Haunting of Bly Manor (2020)

girl from nowhere
Via: Antaranews

Bagi kamu yang suka film horor, bisa menonton The Haunting of Bly Manor. Memiliki kisah mengenai Dani Clayton yang baru saja kehilangan pekerjaan. Namun ia mendapatkan kabar bahwa ada lowongan pekerjaan sangat menarik. Yaitu menjadi asisten rumah tangga di sebuah rumah mewah yang ada di desa dengan gaji fantastis. Ketika ia bekerja di sana, ada banyak kejadian seram yang menunggunya. 

  • Film serupa Girl From Nowhere – Alice in Borderland (2020) 

girl from nowhere
Via: Suara Surabaya

Ada juga Alice in Borderland yang kini juga masih banyak dibicarakan. Memiliki cerita tentang tiga pemuda dengan latar belakang berbeda yang dipertemukan pada sebuah permainan. Mereka bertiga harus menyelesaikan permainan penuh dengan teka-teki. Jika tidak diselesaikan, nyawa mereka akan terancam. 

  • The Call (2020) 

Via: Harapan Rakyat

Masih di tahun 2020, ada The Call yang menceritakan perempuan bernama Seo Yeon. Cerita dimulai ketika Seo Yeon pergi ke rumah lamanya dan menemukan sebuah telepon tua. Sejak saat itu, ia sering mendapatkan telepon dari perempuan bernama Young Sook yang mencari temannya. Ternyata, Young Sook adalah wanita yang hidup di masa lalu. 

Konflik dimulai ketika Young Sook dan Seo Yeon mengubah masa depan dari masa lalu. Ditambah lagi Yeong Sook yang ingin membalaskan dendamnya karena kedekatannya dengan Seo Yeon. 

  • Film serupa Girl From Nowhere – You (2018) 

Via: Vox

Di tahun 2018, ada drama yang berjudul You. Sekilas, banyak yang mengira film ini mempunyai genre romantis. Namun siapa sangka, jika You ternyata memiliki genre psikologi thriller seperti Girl From Nowhere. Bercerita tentang seorang pria bernama Joe yang selalu mengalami kisah menyedihkan dalam kehidupan percintaannya. Ini karena sifatnya yang mengerikan lantaran jika sudah jatuh cinta, Joe akan selalu terobsesi pada gadis pujaannya tersebut. Bahkan, ia rela melakukan apa saja demi mendapatkan cintanya. 

Di suatu adegan, Joe merasa dikecewakan oleh kekasihnya. Bukannya malah dibicarakan baik-baik supaya masalah selesai, Joe malah mengurung gadis yang menjadi kekasihnya tersebut di sebuah kotak kaca yang terletak di bawah tanah.

Itulah beberapa film serupa Girl From Nowhere yang mempunyai genre psychology thriller. Bagaimana, kamu penasaran dengan film yang mana nih? Share di kolom komentar, ya. 

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id