Emmy Awards: 5 Momen Paling Memorable di Acara Tahun Ini!
Emmy Awards 2021 usai digelar dengan meriah di Los Angeles. Tahun lalu, acara ini mereka gelar secara virtual, tanpa penonton karena pandemi.
Tapi kali ini,mereka menggelar acara Emmys ke-73 ini secara in-person. Mulai dari komentar gara-gara ‘terlalu ramai’, sampai acceptance speech yang menggebu-gebu, ini lima momen paling memorable dari Emmy Awards tahun ini!
Para audiens nge-cover lagu ‘Just a Friend’ Biz Markie di opening Emmy Awards
Emmy Awards kemarin membawa para penonton ke suasana nostalgia di openingnya dengan lagu ‘Just a Friend‘ (Biz Markie). Lagu ini terkenal sebagai lagu rap klasik.
Tapi, bukan dengan lirik sebenarnya, para aktor dan komedian bernyanyi dengan lirik yang terinspirasi dari acara-acara televisi.
“TV, you’ve got what I need,” begitu nyanyian refrainnya. Dalam lagu ‘cover‘ itu, ada berbagai aktor dan komedian, seperti Brendan Hunt, Tracee Ellis Ross, dan Anthony Anderson.
Acceptance speech dari Hannah Waddingham yang menggelora
"Oh god, did we really make Michael Jordan cry?" @hanwaddingham accepts her #Emmy for her amazing portrayal of Rebecca Welton in #TedLasso pic.twitter.com/pO0aSZjhGP
— IMDb (@IMDb) September 20, 2021
Hannah Waddingham membawa pulang piala Emmys sebagai supporting actress in a comedy series, ‘Ted Lasso‘. Waktu ia terima penghargaannya di atas panggung, Waddingham berteriak kegirangan atas Emmys pertamanya itu.
Aktris asal Inggris itu pun berterima kasih pada rekan-rekan aktornya, termasuk yang juga masuk nominasi, Juno Temple.
“JUNO TEMPLE! Sumpah! Kalau aja aku bisa copotin satu tangan dari piala ini dan kasih ke kamu, karena itulah artimu untukku!” teriaknya.
Seth Rogen ‘protes’ Emmy Awards: Terlalu banyak orang di ruangan kecil ini!
https://www.youtube.com/watch?v=hT2so_lUOuA
Ya, acara tahun ini memang sudah susah payah untuk mematuhi protokol Covid-19. Para peserta pun harus sudah vaksinasi, dan memuktikan hasil tes negatif.
Walau begitu, Seth Rogan pun menyindir gelaran acara Emmy Awards tahun ini yang ternyata berlangsung indoor.
“Ada terlalu banyak orang di ruangan kecil ini. Mereka bilang bakal di luar ruangan, padahal enggak.” Ia berkata dalam speech-nya.
Selain itu, ia juga bilang”Mereka berbohong kepada kami. Sekarang kami di dalam tenda tertutup.” katanya separuh bercanda.
RuPaul cetak sejarah dengan kemenangan terbanyak oleh person of color
Melansir The Hollywood Reporter, tokoh televisi RuPaul mencetak rekor kemenangan terbanyak dari seniman kulit hitam.
RuPaul Charled tahun ini memenangkan 11 piala, dari “RuPaul’s Drag Race“-nya yang sudah berlangsung 13 season.
Walau mencetak rekor baru, ia tidak menyebutkan hal ini di pidatonya.
Netflix mendominasi piala Emmy Awards 2021!
Dengan total 44 penghargaan, layanan streaming Nettflix berhasil mendominasi Emmys tahun ini. Angka ini pun menyaingi jumlah kemenangannya tahun lalu, yaitu 21 penghargaan.
Melansir Variety, Netflix masuk ke Primetime Emmy sebanyak 34 penghargaan dari Creative Arts Emmy. Sisanya, 10 penghargaan lagi mereka peroleh, di antaranya dari kemenangan Gillian Anderson, Olivia Colman, Josh O’Connor untuk peran mereka di “The Crown“.
Selain itu, ada pula kemenangan Ewan McGregor untuk aktor terbaik dari serial “Halston“.
—
Baca juga: