Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kemenparekraf Siap ‘Gendong’ Industri Mice Dengan Insentif dan Dana Hibah

Kemenparekraf Siap ‘Gendong’ Industri Mice Dengan Insentif dan Dana Hibah

Kabar baik untuk industri Mice, Menparekraf tengah menyusun sejumlah program pemulihan bisnis

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno mengungkapkan ia tengah menyusun sejumlah program pemulihan bisnis. Program ini diperuntukkan buat industri Meeting, Incentive, Convetion, dan Exhibition (MICE) pasca kemerosotan gara-gara PPKM.

Sub sektor pariwisata bakal mendapatkan penyaluran Bantuan Insentif Pemerintah (BIP). Juga dana hibah bernama Bantuan Pemerintah untuk Usaha Pariwisata.

“BIP sudah masuk ke dalam tahap kurasi final dan kita harapkan akhir Agustus atau September (2021) awal sudah cair dengan kordinasi pihak penerima,” ungkap Sandiaga Uno, melansir dari Antara.

Mempertahankan bisnis MICE

Ia meyakini kalau bantuan ini bisa mempertahankan bisnis sekaligus mencegah adanya pemutusan hubungan kerja. Sandiaga menyatakan pihaknya bakal memberikan sejumlah kemudahan buat para pelaku usaha MICE.

Selain itu, dengan pengendalian kasus Covid-19, kegiatan masyarakat bisa kembali berjalan dengan mengacu sejumlah protokol kesehatan yang ketat.

“Semoga kebersamaan kita bisa meningkatkan, bukan hanya resiliensi, tapi juga yang disebut Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh,” harap Sandiaga.

Baca juga: Rampung Season 2, ‘Never Have I Ever’ Lanjut ke Season 3!

Urban Sneaker Society

Pandemi menjadi tantangan tersendiri dengan banyaknya event yang tertunda hingga berubah format menjadi virtual dan hybrid. Hingga selama satu tahun, Kemenparekraf mencoba merangkum tiga strategi besar dalam Buku Outlook Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (2021), yaitu outdoor, berjarak, dan virtual.

Seperti yang pernah Urban Sneaker Society terapkan tahun lalu sebagai salah satu pelaku dalam industri MICE. Tahun lalu, Urban Sneaker Society berhasil menyelenggarakan gelaran lifestyle virtual Karwaku World dengan gabungan konsep online game dan marketplace.

Gelaran ini menjadi salah satu acara yang sukses pada masa pandemi. Meski harus terlaksana dengan Virtual Reality, Gamification, live streaming & webinar, Hybrid events dengan akses offline terbatas.

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id