Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tren Gaya Rambut Perempuan A La ’90-an yang Balik Lagi

Tren Gaya Rambut Perempuan A La ’90-an yang Balik Lagi

Era ’90-an emang sekarang udah jadi semacam ‘kiblat’ buat dunia fashion, gak terkecuali dalam tren gaya rambut, khususnya buat perempuan. Gara-gara pandemi 2020, gak sedikit orang yang ngerasa suntuk dan bosen sama gaya rambut yang itu-itu aja dan milih buat explore yang unik-unik. Mulai dari gaya tendrils braids, warna-warni neon, sampe potongan Mullet yang keren, semua balik lagi di tahun ini.

Gaya A la ’90-an ini gak semuanya bikin kita perlu ubah total alias potong rambut, sih. Jadi, di sini kita bakal liat tren-tren yang gak cuma berupa haircuts, tapi juga yang bisa kita ‘bikin’ sekarang juga. Yuk simak!

Braided Tendrils yang super effortless

Tren gaya rambut Braided Tendrils
Instagram @champagnemani/@justinemarjan/@brycescarlett (via glamour)

Seperti namanya, Braided tendrils ini cuma membutuhkan bagian anak rambut (dan sekitarnya) yang dikepang. As simple as that! Gaya ini gampang banget untuk kita lakuin sekarang juga. Tinggal bikin the-old-school belah tengah, terus ambil dua bagian paling depan rambut untuk bikin kepangan kecil untuk nge-frame muka kita. Kepangan ini bisa aja keliatan jadi ’70s boho aesthetic atau ’90-an, tergantung gimana kita stylingnya.

Tren Scrunchie gak bakal mati

Scrunchie hair
via pinterest

Tren gaya rambut a la ’90-an gak lengkap kalau belum ada item  satu ini, Scrunchie. Dengan beragam warna dan motifnya, karet rambut berbalut kain yang kelihatan ‘bulky‘ ini seru banget untuk dipake sehari-hari. Biasanya, yang bikin look jadi ’90-an banget itu kalau kita ikat rambut tinggi-tinggi. Mulai dari high-ponytail biasa, half-updo, ataupun high-space buns, bisa kita pull-off pakai scrunchie dengan warna senada dengan baju kita. Gak ketinggalan, scrunchie juga bisa dipakai untuk nge-tone down tampilan yang sleek, supaya gak begitu formal!

Curtain Bangs: tren gaya rambut yang gak pernah salah

Three girls with curtain bangs hairstyles
via allthingshair

Tren gaya rambut yang umum banget dimintain ke hairstylist ini makin populer semenjak pandemi. Hashtag #CurtainBangs bahkan udah mencapai puluhan ribu post di Instagram dan udah punya lebih dari 200 juta views TikTok. Apalagi, artis kayak Ariana Grande juga gak kelewat buat pakai look ini. Look ini basically cuma poni yang dibelah tengah, ngeframe dua sisi wajah (kayak namanya, curtain alias tirai). Bagi kalian yang berani, boleh banget untuk DIY potong poni kayak gini, soalnya udah banyak banget tutorial bikin curtain bangs. Tapi kalau mau cari aman, minta aja sama hairstylist kesayangan kalian!

Potongan rambut Mullet jadi tren gaya rambut yang unik

Tren gaya rambut Mullet
via TheKit

Tren gaya rambut Mullet awalnya terkenal pada era ’80 sampai ’90-an, dan sekarang mulai balik lagi. Pasalnya, seleb-seleb seperti Rihanna, Miley Cyrus sempat pakai potongan rambut unik ini. Potongan kaya gini emang lumayan kontroversial gara-gara ‘gak biasa’, pendek di depan, dan panjang belakangnya. Potongan Mullet ini bisa dibilang sepupuan sama Shaggy, karena punya banyak tekstur dan layers di bagian atas. Bedanya, ini lebih ekstrim aja soalnya layersnya bahkan sampe ka bagian crown.

Jadi, kalian udah coba yang mana?

Baca juga:

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id