Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

iPhone 13 Akan Sediakan Internal Storage Sampai 1TB?

iPhone 13 Akan Sediakan Internal Storage Sampai 1TB?

Muncul rumor baru menuju rilisnya produk terbaru Apple, iPhone 13. Kabarnya, dalam perangkat smartphone terbarunya kali ini akan tersedia kapasitas sebesar 1 TB.

Tentu kapasitas sebesar ini menjadi sangat besar ketika diaplikasikan ke dalam sebuah smartphone. Apakah rumor ini benar adanya?

iPhone 13 Sediakan Kapasitas 1 TB?

iPhone 13
The Verge

Dikutip dari The Verge, Apple kabarnya akan memberikan sesuatu yang berbeda pada produk terbarunya kali ini. Kalau sekarang kapasitas terbesar ada di 512 GB, iPhone 13 akan tersedia dalam kapasitas 1 TB.

Besaran kapasitas ini dilakukan seiring berkembangnya kebutuhan aplikasi yang digunakan para pengguna Apple. Apalagi sekarang ukuran beberapa aplikasi sudah lumayan besar, sudah tidak memungkinkan untuk iPhone dengan kapasitas 16, 32, atau 64 GB.

Baca juga:

iPhone 13
Apple Insider

Jika benar, iPhone 13 akan jadi yang pertama untuk lini produk iPhone selama 14 tahun ini. Meski begitu, ini bukan jadi yang pertama di dunia karena sudah keduluan vendor asal China, Smartisan R1.

Buktinya, sekarang PUBG Mobile, Free Fire, atau game mobile lainnya berkapasitas lebih dari 2 GB. Dengan begitu, butuh kapasitas yang lebih besar untuk memainkan game tersebut.

Rumor Lain

iPhone 13
Apple Insider

Rupanya masih banyak rumor lain terkait akan rilisnya iPhone 13 ini. Selain ketersediaan kapasitas yang lebih besar, kabarnya smartphone terbaru ini akan kembali menghadirkan Touch ID.

Seperti yang kita tahu, mulai dari rilisnya iPhone X ke pasaran, seri produk tersebut sudah tidak menghadirkan Touch ID. Jadi, layarnya menyeluruhi bagian depan smartphone tersebut.

Penerus iPhone 12 ini rencananya siap dirilis pada musim gugur tahun 2021 ini. Jadi gak sabar.

_

Apakah menurut Lo kapasitas 1 TB terlalu berlebihan buat sebuah smartphone?

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id