Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mendag Zulhas Bakar Ratusan Bal Pakaian Impor Bekas Senilai Rp40 M

Mendag Zulhas Bakar Ratusan Bal Pakaian Impor Bekas Senilai Rp40 M

Mendag berencana bakar pakaian bekas impor senilai Rp40 M

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan atau yang biasa dipanggil Zulhas, berencana untuk membakar pakaian impor bekas senilai Rp40 miliar pada Jumat, 13 Oktober 2023.

Rencana pembakaran ini merupakan langkah selanjutnya untuk mengatasi permasalahan impor baju bekas ilegal.

Mendag: itu sampah luar negeri ditaruh di sini

Pakaian bekas impor yang dimusnahkan ini merupakan barang-barang ilegal yang sudah masuk ke pasar.

Ia juga menyampaikan jika sebenarnya pakaian bekas dari luar negeri ini merupakan sampah.

“(Barang) ilegal itu sudah menguasai 20-30 persen pasar, termasuk pakaian bekas. Ini akan kita tindak. Karena kalau pakaian bekas dijual Rp2.000-Rp5.000, mati dong? Itu sampah luar negeri ditaruh di sini,” ujar Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat ditemui di ITC Cempaka Putih, Jakarta Pusat, sebagaimana yang dilansir dari CNN Indonesia, Kamis, 12 Oktober 2023.

Agenda pemusnahan yang rutin dilakukan Mendag

Zulhas juga menyampaikan langkah tegas ini diambil oleh pihaknya untuk ratusan bal baju bekas yang diperkirakan bernilai mencapai Rp40 miliar.

“Itu besok kita tegas. Saya hari Jumat akan bakar lagi ini. Mungkin nilainya Rp40 miliar,” kata Zulhas.

Bukan hanya kali ini, Kemendag sudah melakukan beberapa kali pemusnahan ratusan bal pakaian bekas impor ilegal di sejumlah daerah.

Let uss know your thoughts!

Courtesy of ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya

Your Daily Intake of Everything Trending

USS Feed is a multi-platform media that produces and distributes generation z-focused digital content, reporting the latest trends on fashion, lifestyle, culture, and music to its audience.

Subscribe so You Won't Get Left Behind.

By clicking “subscribe”, you agree to receive emails from USS FEED and accept our web terms of use, privacy and cookie policy.

Copyright © USS FEED | PT. Untung Selalu Sukses | 2018 – 2023 | Code with ♡ by mindsetlab.id